Tuesday, December 24, 2013

Cara Root dan Unroot Andromax U2

Assalamu'alaikum

Kali ini saya ingin memberi tutorial root Andromax U2, HH ini adalah penerus dari Andromax U dan Andromax U LE. Dengan spec yang cukup mumpuni dan harga yang terjangkau, pasti akan membuat kita tertarik untuk meminang HH ini.
Berbeda dengan pendahulunya, ada yang sedikit berbeda jika ingin nge-root HH ini. Jika pendahulu nya bisa menggunakan cara yang lebih simple dengan framaroot seperti pada tulisan saya sebelumnya, http://anatadit.blogspot.com/2013/09/cara-root-andromax-u-le-paling-mudah.html Namun tidak demikian dengan Andromax U2.Yang kita perlukan adalah:

  1. HH Andromax U2. ya jelas laah...
  2. PC/Laptop ber-OS Windows (Ke Warnet juga silahkan :D)
  3. Kesabaran.
Oke, langsung aja ini langkah langkah nya, tapi tetap Do With Your Own Risk yaaa..
1. Download Rootmaster ke PC.
2. Buka Setting di HH, switch Developer Option ke kondisi On, Masukkan Password "Cobaaja08x" C-nya huruf Kapital. Centang USB Debugging. (klik untuk memperbesar gambar)


3. Kembali ke menu security, centang Unknown Source

4. Hubungkan HH ke PC, pilih Driver Setup

5. Pada popup yang muncul, klik Run Setup.exe. Tunggu Hingga selesai kemudian cabut HH sobat

6. Install Rootmaster.exe yang telah di download. Mungkin bahasa nya agak aneh, tekan enter aja terus. hehehe

7. Hubungkan kembali HH sobat, tunggu hingga instalasi selesai.

8. Run Rootmaster, aplikasi ini akakn mendeteksi HH sobat, kemudian klik tombol Hijau.

9. HH sobat akan reboot, dan jika berhasil akan ada SuperUser terinstall di dalamnya.

Catatan: SuperUser akan menjadi bahasa Cina jika HH Sobat menggunakan bahasa Indonesia, namun akan menjadi Bahasa Inggris jika HH sobat menggunakan English :)

Jika Ingin Unroot, ikuti langkah manual berikut:

a. Masuk ke system/app dengan RootExplorer
b. hapus Superuser.apk
c. Masuk ke system/bin
d. hapus su
e. masuk system/xbin
f. hapus su
g. restart
h. done 

Selamat mencoba, semoga berguna.

5 comments:

  1. makasih gan... mau dicoba dl hehheeh

    ReplyDelete
  2. Habis di root,lancar,habis itu instal beat audio installer,reboot,audio malah ilang bro,tolong bantu trims

    ReplyDelete
  3. Soryy gan ganggu ni
    Gan itu cara untuk unroot.a gimna gan.?
    Ane kurang paham.
    Sory ane msh pemula.
    Hehe
    Hh u2 ane udh fixs d root.
    Minta penjelasan.a gann?

    ReplyDelete
  4. cara instal bbm pada andromax u le yang sudah di root gimana ya gan?
    keterangannya incompatible install

    ReplyDelete